Minggu, 28 Desember 2014

Seputar Tugu Muda - Minggu (28/12) siang, diadakan perayaan ulang tahun pertama Indomaret Point Pandanaran. Dalam perayaan ulang tahun tersebut, Indomaret Point Pandanaran menggandeng radio Trax FM Semarang melalui sebuah acara bertajuk "Iro-Iro No Sekai". Iro-Iro yang merupakan salah satu program unggulan Trax FM, adalah program yang memutarkan lagu-lagu Jepang dan membahas informasi seputar Jepang. Seperti halnya Iro-Iro, acara "Iro-Iro No Sekai" ini adalah sebuah acara pertemuan pecinta Jepang yang menampilkan pertunjukan musik band-band aliran Jepang di Semarang, cover dance ala Jepang, lomba cosplay, dan lomba fan art (menggambar) bertema "Indomaret Point Pandanaran".
 
Lomba Cover Dance
Acara yang dimulai pukul 12.30 WIB tersebut didatangi oleh ratusan penggemar Jepang dari seluruh Semarang. Selain kegiatan di atas, diadakan pula live broadcast atau siaran langsung program "Iro-Iro" dari Indomaret Point Pandanaran yang dimulai pukul 14.00-16.00 WIB. Lomba cosplay merupakan lomba yang menyedot banyak perhatian. Cosplay adalah hobi memakai kostum ala anime, game, atau tokusatsu (dikenal sebagai "Baja Hitam").

Lomba Fan Art
Ulang Tahun Pertama Indomaret Point Pandanaran yang bekerjasama dengan Trax FM ini berjalan lancar dan ramai hingga acara ditutup pada pukul 19.00 WIB.
(Angga/STM/14)