Jumat, 12 Desember 2014

Seputar Tugu Muda - Apabila konco-konco melintas di Jalan Dr. Sutomo, maka konco-konco akan melihat deretan kios yang menjajakan aneka bunga, tanaman, dan pot di kiri jalan selepas melalui Gereja Katedral. Sebenarnya deretan kios bunga ini sudah ada sejak lama namun tidak diketahui secara pasti kapan deretan kios bunga ini ada. Menurut Sutinah yang merupakan salah satu penjual bunga mengungkapkan bahwa semenjak dirinya lahir di tahun 1975, deretan kios bunga ini sudah ada. Sutinah sendiri mulai menempati salah satu kios ini sejak 15 tahun yang lalu. Semula, ia menjajakan aneka pot, baru tiga tahun yang lalu ia mulai merambah untuk menjajakan aneka bunga, mulai dari tangkaian dengan harga Rp. 5000,00 hingga karangan dengan harga ratusan ribu. 


Dua hari sekali, bunga-bunga yang ia jual itu dikirim dari Malang, sehingga bunga-bunga yang ia jual ini nampak segar dan harum. Apabila konco-konco berminat untuk menghadiahi orang terkasih dengan setangkai bunga segar, kunjungi saja Jalan Dr. Sutomo dan siap-siap bingung karena terdapat puluhan kios yang berjajar dengan bunga-bunga indah yang berwarna-warni.
(Mario Siswanto/STM/14)

Tagged:

0 komentar:

Posting Komentar